Trilogis.id (Dikes Boalemo) – Kembali mengalami Peningkatan Covid-19 yang hingga saat ini belum usai, Vaksin Booster ke-2 sudah dimulai untuk wilayah Kabupaten Boalemo.
Oleh karena itu, Siang tadi, Jum’at (05-08-2022), Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo menggelar Kick Of Vaksinasi Covid19 Boster ke-2 untuk Tenaga Kesehatan.
“untuk yang Booster pertama sudah melewati 80 persen, sekarang kita sudah mulai masuk vaksinasi Booster kedua yang ditandai dengan Kick Of Vaksinasi oleh tenaga Kesehatan”.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo Sutriyani Lumula S.ST.,M.Kes saat diwawancarai awak media.
Ditinjau langsung oleh Sekda Boalemo, Dr. Sherman Moridu, S.Pd., MM., Kapolres Boalemo, AKBP. Deddy Herman, SIK., Dandim 1313 Pohuwato, Kepala Dinas Kesehatan, Sutriyani Lumula, S.ST., M.Kes., Kakan Kemenag, Camat Tilamuta, Sutriyani menerangkan alasan Nakes menjadi basis awal vaksin Booster ke-2 tersebut.
“Kenapa Nakes ?. Karena Nakes paling banyak berinteraksi dalam pelayanan kesehatan, sehingga Nakes yang harus di Protek lebih awal,” kata Sutri.
Tak seperti biasa, Ia juga membeberkan dalam Vaksin Bosoter ke-2 ini untuk 1 vial tak hanya untuk 14 orang saja.
“Untuk Moderna Vaksinasi Boster kedua ini sebnyak 0,25 yang digunakan untuk 1 orang. Jadi untuk Vaksinasi yang kemarin kita hanya menyediakan 14 orang dalam 1 vial, dan untuk Booster kedua, sekarang kita mengumpulkan 28 orang untuk 1 Vial karena yang kita gunakan hanya setengah dosis saja,” pungkasnya.