KPUD Baolemo Gelar Rakor Pendistribusian Logistik Pemilu. Berikut Selengkapnya!

- Jurnalis

Rabu, 7 Februari 2024 - 19:12 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Trilogis.id (KPUD Boalemo) – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Boalemo gelar Rapat Koordinasi dalam rangka Persiapan Pendistribusian Logistik Tahun 2024, Rabu, 07-02-2024.

Dari hasil pantauan, sejumlah hal yang lahir dalam pembahasan tersebut menjadi kesepakatan bersama yang sudah berdasarkan regulasi dan kondisi wilayah Kabupaten Boalemo sebagai berikut;

1. Pendistribusian logistik Pemilu tahun 2024 akan dilakukan pada -1 hari H (tanggal 13-02-2024).
2. untuk wilayah yang memerlukan jarak, kondisi akses yang sukar dilalui sehingga harus dengan estimasi waktu lebih seperti TPS didesa Tangga Barito akan didistribusikan pada -2 hari H (tanggal 12-02-2024)
3. Dan pada hari pendistribusian, akan dilakukan Pelepasan secara ceremionial dan akan disaksikan oleh pihak Pemerintah Daerah dan Forkopimda.

Sementara untuk Pengamanan, Pihak Kepolisian sudah memiliki metode yang sudah disesuaikan dengan kondisi lapangan.

“Jadi berdasarkan analisa yang kami lakukan, setidaknya ada 251 personil yang kami tempatkan khusus TPS, dengan simulasi 2 Personel 2 TPS dan 4 Linmas,” ungkap Kapolres Boalemo melalui Kabag Ops Kompol Hendra Tambunan.

Kendati Demikian, Kompol Hendra mengaku bahwa di wilayah dengan potensi kejadian tertentu (rawan) Pihak Kepolisian juga sudah mempersiapkan personil untuk melakukan backup.

Dirinya menjelaskan, bahwa ada 45 personil yang disediakan dengan masing-masing 3 regu yang beranggotakan 15 orang untuk 3 Dapil Pemilihan di Kabupaten Boalemo diluar sejumlah Perwira yang diinstruksikan disetiap Kecamatan.

Baca Juga :  Sutriyani Lumula: Dinas Kesehatan sudah membentuk Tim Koordinasi dan Vaksinator

Tak tertinggal, Pemerintah Daerah pun juga siap membantu dengan memberikan layanan internet untuk sejumlah Wilayah yang jaringan internetnya sering mengalami gangguan bahkan tidak ada.

Melalui Dinas Kominfo, Pemda Boalemo mengaku sudah melakukan koordinasi dengan pihak Telkom dalam menunjang akses internet yang nantinya akan digunakan pada aplikasi Si Rekap, Si Pantau dan aplikasi lain yang digunakan di Pemilu.

Kegiatan tersebut dihadiri Oleh Komisioner KPUD Kabupaten Boalemo, Polres Boalemo, Dandim 1316 Boalemo, Kedsbanpol, Dinas Kominfo, Satpol-PP, Pihak ekspedisi dan PPK.

Berita Terkait

Ramadhan, THR dan Berkah Komunisme
Optimalisasi Penghimpunan Zakat Melalui UPZ Kecamatan Berbasis AGPAI dan IPARI
Dukungan Penuh untuk Kebijakan Zakat ASN dengan Pendekatan Tegas dan Bijak
Dilema ASN: Zakat atau Gaji yang Ditahan?
Ketika Zakat Menjadi Pemaksaan: ASN Boalemo Kini Wajib ‘Ikhlas’
Diduga digunakan pada PETI, 3 alat berat ditahan Polres Boalemo. Nasa: Bos-bosnya kemana?
Harapan 100 hari kerja: Menanti “Quick Win” atas Sejumlah Pekerjaan Rumah PAHAM usai dilantik
127 TPK Dikes Boalemo jalani SPK

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 00:34 WITA

Ramadhan, THR dan Berkah Komunisme

Senin, 17 Maret 2025 - 00:14 WITA

Optimalisasi Penghimpunan Zakat Melalui UPZ Kecamatan Berbasis AGPAI dan IPARI

Minggu, 16 Maret 2025 - 06:02 WITA

Dukungan Penuh untuk Kebijakan Zakat ASN dengan Pendekatan Tegas dan Bijak

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:31 WITA

Dilema ASN: Zakat atau Gaji yang Ditahan?

Jumat, 21 Februari 2025 - 18:46 WITA

Diduga digunakan pada PETI, 3 alat berat ditahan Polres Boalemo. Nasa: Bos-bosnya kemana?

Berita Terbaru

Advertorial

Ramadhan, THR dan Berkah Komunisme

Senin, 17 Mar 2025 - 00:34 WITA

Daerah

Apakah Saya Berhak Menerima Zakat? Begini Cara Menentukannya

Senin, 17 Mar 2025 - 00:17 WITA

Daerah

Dilema ASN: Zakat atau Gaji yang Ditahan?

Sabtu, 15 Mar 2025 - 01:31 WITA