Trilogis.id (Pemda Boalemo) – Plt Bupati Boalemo Ir.Anas Jusuf,M.si kembali melakukan Road Show ke OPD dilingkungan Pemda Boalemo. Kali ini giliran Badan Kepegawaian Daerah Pendidikan dan Latihan (BKD-Diklat) yang di kunjungi Wakil Bupati yang menggantikan posisi Bupati Boalemo itu
Dalam kunjungan yang dibalut dalam Road Show ini, Anas Jusuf menyampaikan bahwa tujuan kedatangannya untuk mengevaluasi dan meningkat kinerja Aparatur Sipil Negara yang ada di masing-masing OPD.
“Tugas dan tanggung jawab yang di laksanakan Aparatur Sipil Negara (ASN) belum ada peningkatan yang signifikan. Terutama dalam memberikan pelayanan publik. saya kira pelayanan publik sudah kita launching, bahkan sudah beberapa kali di sampaikan dalam pertemuan,namun setelah di nilai dari bagian Ortala yang di tugaskan melakukan penilaian terhadap pelayanan publik di masing-masing OPD,termasuk BKD-Diklat yang nilainya masih rendah yaitu 20 dari nilai 100,artinya bukan rendah lagi,tetapi sangat rendah sekali,” kata Anas Rabu 19-05-2021.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hal itu diungkapkan, menurut Anas, karena OPD diminta bukan ingin mengejar nilainya, tetapi faktor-faktor pendukung terhadap pelayanan Publik.
“Kemarin diungkapkan Bagian Ortala Setda Boalemo, hanya 2 Dinas yang nilainya bagus yaitu Dinas Capilduk dan PTSP yang baik pelayanannya. sehingga itu, mari kita merubah pola kerja kita,kalau ada hal-hal yang di sampaikan pimpinan, tolong diawasi, dilaksanakan dan di monitor setiap saat,” yang pinta Anas.
Bahkan, Anas menambahkan bahwa masih banyak beberapa OPD yang belum menerapkan pengelolaan atau manajemen secara peofesional. Oleh sebab itu, dirinya berharap agar Semua OPD selalu bergandengan tangan untuk melaksanakan tugas-tugas dan tanggung jawab yang di berikan oleh pimpinan, agar kelak bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.