Trilogis.id (Pemda Boalemo) – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan ke – 58 tingkat Kabupaten Boalemo, Dinas Kesehatan (Dikes) menggelar Boalemo Health Awards,bertempat digedung putra tunggal, senin 14-11-2022.
Kegiatan tersebut dihadiri Penjabat Bupati Boalemo Dr.Hendriwan M.Si., Ketua DPRD Karyawan Eka Putra Noho,S.Sos, Sekretaris Daerah Dr.Sherman Moridu S.Pd.,MM., Forkopimda, para asisten, pimpinan OPD, para camat dan jajaran tenaga kesehatan Dikes Boalemo.
Penjabat Bupati Boalemo Dr.Hendriwan,M.Si menyampaikan bahwa keberhasilan bukan merupakan akhir dan menghentikan perjuangan Pembangunan dikabupaten Boalemo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Keberhasilan pembangunan kesehatan merupakan keberhasilan kita bersama. Keberhasilan tersebut tidak akan membuat kita terlena dan lengah, tetapi lebih memacu kita untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerja program kesehatan, khususnya dalam memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat,” ungkap Dr. Hendriwan,senin (14/11) malam.
Direktur Pendapatan Daerah Kementerian Dalam Negeri RI itu berharap, dimomen HKN Ke-58 menjadi wadah untuk menyatukan dan memantaskan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
“Saya berharap, momentum peringtan hari kesehatan Nasional ke-58 ini, mari kita jadikan sebagai wadah silaturahim bagi seluruh jajaran Dinas Kesehatan yang ada di Kabupaten Boalemo, sehingga tercipta koordinasi dan keharmonisan dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kab.Boalemo,” Tutupnya.
Terpantau dialokasi, Giat tersebut dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada tenaga kesehatan yang berprestasi dalam bidang dan pengelolaan program kesehatan di masing-masing Puskesmas.