Trilogis.id (Pemda Minut) – Cepat dan tanggap adalah kata yang pantas disandarkan kepada Bupati Minahasa Utara Joune Ganda dan .Wakil Bupati Kevin William Lotulung SH., MH.
Pasalnya, setelah memberikan arahan terkait Evaluasi Aset Daerah pada Apel Perdana Senin (1/3), Bupati Minahasa Utara Joune JE Ganda dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung mulai memeriksa satu per satu.
Dari hasil pengecekan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil Pemilu Kepala Daerah tahun 2020 ini, mendapati sedikitnya ada 81 unit kendaraan Dinas tidak ditangan Pegawai Negeri Sipil.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dari penuturan Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Petrus D Macarau SE, Selasa (02/03) kemarin membenarkan hal itu.
“Memang sebelumnya hanya 54 kendaraan dinas yang tak ada, tetapi setelah didata dan ditelusuri lagi ternyata ada 81 kendaraan dinas di luar tangan pegawai. Dari 81 kendaraan itu 36 unit masih di luar belum ditarik. Memang ada yang belum ditarik karena dalam keadaan rusak. Kendis yang sudah ditarik berjumlah 45 unit. Sebanyak 24 unit ada di parkiran, 15 unit sudah dikembalikan ke SKPD sesuai STNK dan enam unit sedang digunakan di Badan Keuangan,” terang Macarau.
Lebih lanjut, Macarau menyampaikan bahwa sesuai data jumlah keseluruhan kendaraan dinas Pemkab Minut sebanyak 1127 yang terdiri dari kendaraan roda 4 sebanyak 313 unit dan kendaraan roda 2 sebanyak 814 unit.
Terakhir, Macarau berharap secepat mungkin, 81 kendaraan dinas tersebut segera dikembalikan ke Pemerintah Kabupaten Minut untuk ditata dan digunakan semestinya pemerintahan serta pelayanan kepada masyarakat. (Meydi)