Komisi I Tegaskan ke Sekwan: Bangun Komunikasi Efektif dan Taat Regulasi Nasional

- Jurnalis

Selasa, 21 Oktober 2025 - 17:15 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Trilogis.id_(DPRD Boalemo) — Komisi I DPRD Kabupaten Boalemo menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Sekretariat DPRD pada Selasa (21/10/2025). Pertemuan tersebut membahas berbagai hal terkait pelaksanaan tugas, koordinasi kelembagaan, dan pembenahan sistem kerja di lingkungan DPRD Boalemo.

Ketua Komisi I DPRD Boalemo, Helmi Rasid, menekankan pentingnya peran Sekretariat dalam memperkuat komunikasi lintas lembaga, termasuk dengan Pemerintah Daerah.

Saya berharap Ibu Sekwan mengaktifkan komunikasi antar lembaga dan memperhatikan seluruh ASN, baik penuh waktu, paruh waktu, maupun tenaga outsourcing,” ujar Helmi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Helmi juga meminta agar rekomendasi Komisi I DPRD yang telah disampaikan dalam rapat-rapat sebelumnya dapat segera ditindaklanjuti secara konkret.

Kita berharap rekomendasi yang dikeluarkan oleh Komisi I benar-benar ditindaklanjuti,” tegasnya.

Dalam forum tersebut, Helmi turut menyoroti penerapan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 72 Tahun 2024 tentang Standar Satuan Harga (SSH) perjalanan dinas. Menurutnya, meski peraturan tersebut sudah berlaku secara nasional, namun belum diikuti dengan penyesuaian peraturan di tingkat daerah.

Perpres 72 sudah diberlakukan, tapi perdanya belum ada. Kami minta Sekretariat menyampaikan kepada Pemda agar mencabut edaran terkait larangan TPK melakukan perjalanan dinas,” tambah Helmi.

Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya menjaga adab dan etika dalam berinteraksi antara staf sekretariat dengan anggota dewan, serta mengarahkan agar kerja sama dengan media dilakukan melalui mekanisme e-katalog, sesuai ketentuan yang berlaku.

Baca Juga :  Pj. Bupati Boalemo buka sosialisasi Srikandi oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan

Anggota Komisi I, Muslimin Haruna, menambahkan bahwa Sekretaris DPRD memiliki peran strategis dalam menjaga komunikasi kelembagaan dan memastikan fungsi DPRD berjalan sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.

Tanggung jawab Sekwan itu besar, jadi harus mampu mengkomunikasikan semua hal yang berkaitan dengan DPRD,” ujar Muslimin.

Ia juga menegaskan pentingnya melibatkan komisi terkait dalam setiap kegiatan yang bersentuhan langsung dengan fungsi DPRD.

Tugas pokok kita ini cuma tiga. Jadi, semua yang berhubungan dengan tugas pokok itu jangan sampai kita tidak dilibatkan,” tandasnya.

Rapat ditutup dengan kesepakatan agar seluruh hasil pembahasan disampaikan kepada pimpinan DPRD Boalemosebagai bahan koordinasi bersama pemerintah daerah dalam waktu dekat

Berita Terkait

Boalemo Masuk Program KaLaJu, Gerindra Minta Langkah Cepat Pemda
IKA PMII Boalemo Gelar Raker: Dorong Peran Strategis Alumni dalam Pembangunan Daerah
Petugas Kebersihan Belum Terima Hak, BKAD “Pesta Pora”, Bupati dan DPRD Kemana?
Sambati Kembali Bernapas: Kolaborasi Warga dan Tokoh Peduli Lingkungan lakukan Pengerukan Saluran Air
DPRD Boalemo Genjot Finalisasi RTRW: Kunci Arah Pembangunan Menuju 2045
Kabar Baik, “ Uji Publik”, Tarif pembayaran Air untuk Rakyat Kecil tidak dinaikkan oleh Perumda Tirta Boalemo
Capai 55 % Menjelang Tutup Tahun, DPRD Boalemo Desak Kontraktor Pacu Pekerjaan Proyek Lambat
Paripurna DPRD, Rum Pagau Fokuskan Pembangunan Boalemo pada Tiga Prioritas Utama

Berita Terkait

Rabu, 22 Oktober 2025 - 14:02 WITA

Boalemo Masuk Program KaLaJu, Gerindra Minta Langkah Cepat Pemda

Selasa, 21 Oktober 2025 - 17:40 WITA

IKA PMII Boalemo Gelar Raker: Dorong Peran Strategis Alumni dalam Pembangunan Daerah

Selasa, 21 Oktober 2025 - 17:15 WITA

Komisi I Tegaskan ke Sekwan: Bangun Komunikasi Efektif dan Taat Regulasi Nasional

Minggu, 19 Oktober 2025 - 16:58 WITA

Petugas Kebersihan Belum Terima Hak, BKAD “Pesta Pora”, Bupati dan DPRD Kemana?

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 15:01 WITA

DPRD Boalemo Genjot Finalisasi RTRW: Kunci Arah Pembangunan Menuju 2045

Berita Terbaru

Advertorial

Boalemo Masuk Program KaLaJu, Gerindra Minta Langkah Cepat Pemda

Rabu, 22 Okt 2025 - 14:02 WITA