Trilogis.id (Kriminal_Gorontalo) – Sore (Jumat 25-06-2021) tadi, Salah satu wartawan media daring (online) di Gorontalo, mengalami kejadian percobaan pembunuhan.
Kali ini, kejadian nahas itu dialami oleh Pimpinan Redaksi Media Butota.id Jefri Rumampuk (JR) yang mengalami pembacokan di tangan kanan saat mengendarai motor bersama istrinya.
Dari informasi yang berhasil media ini dapatkan, bahwa kejadian tersebut dilakukan oleh orang yang tak dikenal (OTK) di Kelurahan Molosifat U Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo, Jumat (25/6).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hingga Berita ini diterbitkan, korban (JR) sudah dirujuk RS Aloei Saboe setelah sebelumnya ditangani di RS Otanaha.
Sementara itu, Kecama dari sejumlah pihak bertebaran di beranda media sosial Facebook (FB) dan Snap WhatsApp (WA) yang menggunggah foto sang Jurnalis dengan Caption #savejurnalis; usut tuntas pelaku pembacokan.
Ditempat berbeda, ketua HPMIB-Palu Ramli Syawal mengungkapkan kecamannya dan meminta Pihak Kepolisian Polda Gorontalo untuk mengusut tuntas pelaku pembacokan kepada ketua Forum wartawan Kejaksaaan Tinggi Gorontalo itu.