Trilogis.id (Boalemo) – Meskipun Daerah Boalemo sudah masuk pada zona hijau, Pemerintah kabupaten Boalemo masih terus menggenjot vaksinasi covid 19. Dilakukannya vaksinasi tersebut untuk mencapai terwujudnya herd immunity atau kekebalan kelompok.
Tak hanya vaksinasi yang ditujukan kepada orang dewasa, Pemerintah Kabupaten Boalemo juga melakukan vaksinasi kepada pelajar tingkat menengah atas (SMA-SMK_Red) yang merupakan penyelerasan dengan program Pemerintah Pusat.
Pada pelaksanaan vaksinasi kepada pelajar (19/10), PLT Bupati Boalemo mengatakan, pelaksanaan vaksinasi bagi siswa ini adalah, sebagai syarat untuk belajar tatap muka. Tak hanya siswa, Anas juga menegaskan kepada tenaga pendidik untuk melakukan vaksinasi covid 19.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Karena vaksin ini untuk menjaga imun tubuh kita dari penyebaran virus covid 19,” Kata Anas disaat meninjau vaksinasi di SMK Boalemo.
Lebih lanjut, Anas menyampaikan, agar terciptanya herd immunity dikalangan generasi mudah, ia berharap vaksinasi tersebut dapat berkesinambungan.
“Saya berharap vaksinasi untuk pelajar dapat dilaksanakan secara berkesinambungan untuk menghadapi Pandemi covid 19 dan menciptakan herd immunity dikalangan generasi muda,” Harapnya.
Selain itu, Anas juga menyampaikan kabar baik kepada masyarakat, bahwa daerah Boalemo sudah masuk zona hijau, untuk itu dirinya menekankan agar pelaksanaan vaksinasi di kabupaten Boalemo terus ditingkatkan.
“Tentu untuk mempertahankan zona hijau kita dapat meningkatkan vaksinasi covid 19,” Ujarnya.
Anas juga menjelaskan capaian vaksinasi di kabupaten Boalemo saat ini sudah mencapai 51 persen.
“Kalau vaksin ini dilaksanakan setiap hari, yang menjadi Terget kita 80 persen akan tercapai,” Pungkasnya