Trilogis.id (Boalemo) – Baru saja dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Boalemo Sherman Moridu pagi tadi, terlihat ketidakseriusan peserta dalam mengikuti Sosialisasi dan Bimbingan Teknis LPPD Tahun 2020, Manado Rabu, 10-02-2021.
Ini akan menjadi satu indikator yang mempengaruhi target Pemda Boalemo untuk LPPD Masuk 5 besar hanya angan-angan sama seperti yang diharapkan Sekretaris Daerah Sherman Moridu.
Terpantau media ini, Peserta yang diikuti Perwakilan dari seluruh OPD dilingkungan Pemda Boalemo, nampaknya menunjukkan sikap ”Pandang Enteng”. Pasalnya, pada pukul 14.00 setelah waktu istrhat, peserta belum berada ditempat, padahal Pemateri sudah ditempat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Bahkan, walaupun dihadapan Pemateri dari BPKP, Asisten I Setda Boalemo, Roswita Manto sempat “marah-marah” kepada peserta karena molor dari waktu yang sudah disepakati pukul 13.15 WITA.
“Tolong saling menghargai. Sudah disepakati para pukul 13.15. kita ini adalah ASN,” tegasnya.
Sampai berita ini terbit, Ibu Asisten masih melakukan pengecekan (daftar hadir_red,) peserta. dan Masih melakukan konfirmasi kepada Pelaksana Kepala Bagian Tata Pemerintahan Daerah Kabupaten Boalemo.