Trilogis.id (Boalemo) – Pj. Gubernur Gorontalo, DR. Hamka Hendra Noer Buka Liga 3 Gorontalo Bertempat di Stadion Pemuda Kabupaten Boalemo, minggu, 28-08-2022.
Memperebutkan Piala Gubernur Cup, Dr. Hamka Noer berharap Sepakbola di Bumi serambi Medinah bisa menjadi membawa nama baik Provinsi Gorontalo ke tingkat Nasional.
“Semoga sepakbola bola di Gorontalo bisa tembus ke Nasioanal hingga ke Liga 1,” ungkap Staf Ahli Kemenpora itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Bahkan, Hamka mengaku siap untuk memberi support anggaran kepada atlit jika nanti harus berlaga ditingkat selanjutnya.
Senada dengan itu, Pj. Bupati Boalemo, Dr. Hendriwan M.Si., bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo serta DPRD, akan siap memberi dukungan dalam Pelaksanaan Liga 3 yang karena Kabupaten Boalemo menjadi Tuan Rumah ajang yang mempertemukan sejumlah Tim Sepak Bola Se-provinsi Gorontalo itu.
Sementara itu, dihadiri langsung Sekretaris Jenderal PSSI, Atlit yang akan berlaga di ajang Liga 3, diminta agar tetap menjunjung tinggi sportivitas.
“Jadikanlah sepak bola sebagai Pemersatu, sebagai ajang silaturahmi dan sebagai hiburan kita. jangan saling keras hingga menimbulkan masalah,” kata Yunus Nusi.
Sekjen PSSI Yunus Nusi, Pj Gubernur, Pj Bupati Boalemo, Kapolres, Ketua Asprov, Sekretaris Daerah, Ketua Panitia saat konferensi pers. (Tr)
Bahkan, Yunus Nusi menegaskan kepada Wasit agar profesional dan meminta kepada suporter agar tidak melakukan hal-hal yang bisa menimbulkan masalah.
“Kita (PSII) sudah berdasarkan kepada regulasi yang mengatur semua. saya ingatkan kepada pemain, wasit dan suporter agar profesional. kita agak keras memang. jika kedapatan akan kita tindak keras,” tandas Sekjen PSSI yang diketahui sebagai putra Gorontalo itu.
Lahmudin Hambali selaku Ketua Asprov dalam laporannya membeberkan bahwa Liga 3 akan berlangsung di 4 Stadion yakni Stadion Pemuda Kabupaten Boalemo, Stadion Kabupaten Pohuwato, Stadion Kabupaten Gorontalo dan Kota Gorontalo.
Ketua Asprov Lahmudin Hambali saat membacakan Laporan Panitia. (Tr)
“Sebagai Laporan Pak Gubernur, kami Asprov telah menentukan 4 stadion yang akan jadi tempat berlaganya atlit liga 3. pertama Stadion Pemuda Kabupaten Boalemo, Stadion Kabupaten Pohuwato, Stadion Kabupaten Gorontalo dan Kota Gorontalo,” kata Lahmudin Hambali