Trilogis.id (Dikes Boalemo) – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo, Sutriyani Lumula ingatkan kepada SDM internal RSTN Boalemo untuk tidak main-main dengan program layanan kesehatan.
Sutriyani Lumula menegaskan bahwa Program Ambulance Gratis (Si Gempar) yang menjadi inovasi RSTN tidak dimanfaatkan pihak tertentu dalam mengambil keuntungan sendiri.
Menurutnya, belajar dari kejadian-kejadian yang terjadi dimasyarakat pungutan diluar ketentuan padahal program memang diperuntukkan untuk orang miskin dan secara gratis dengan kriteria tertentu. (https://trilogis.id/si-gempar-layanan-ambulance-gratis-rstn-boalemo/ )
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“saya ingatkan sopir-sopir harus tetap menjaga nama baik Pemerintah Daerah khususnya RSTN. kita banyak mendapati praktek-praktek yang menyalahi aturan. jadi saya kira ini perlu diperhatikan.,” kata Sutri disela-sela Rapat Kerja Si Gempar selasa (7/9).
Sehingga, dihadapan Sekretaris Daerah Kabupaten Boalemo, Sutriyani meminta komitmen seluruh pihak agar sama-sama mengawal program layanan kesehatan gratis itu sebagai wujud pelayanan kesehatan menuju Boalemo yang sehat.
Tak hanya soal perbaikan SDM internal, terungkap dalam rapat tersebut perihal dukungan sarana prasarana jalan yang menjadi salah satu faktor penting dalam layanan kesehatan tersebut. Belum lagi soal Jaringan Telekomunikasi, internet dan lain-lain sebagai penunjang layanan Si Gempar.
Masih kurangnya jumlah ambulance yang tersedia si RSTN, Sutri berharap Pemerintah Daerah khususnya Bupati Boalemo, Sekretaris Daerah dan Lembaga Legislatif bisa memprioritaskan tambahan Mobil ambuance untuk layanan Si Gempar.
“Kami sadar, ambulance di RSTN masih terbatas. SDM juga terbatas. jadi kiranya ini Pak Sekda bisa di follow up bersama Bupati dan DPRD agar bisa disetujui penambahan jumlah mobil ambulance. kalaupun seandainya dengan alasan keterbatasan anggaran, bisa menjadikan ambulance ini sebagai Prioritas di Dana lain seperti Tanggung jawab Sosial (CSR) dari Bank-bank,” pungkasnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Boalemo Dr. Sherman Moridu mengaku akan menindaklanjuti semua yang dihasilkan dari Rapat tersebut.
“ini sangat baik untuk daerah kita. semua hasil rapat akan coba kita pelajari semua dan harus ditindaklanjuti demi pelayanan kesehatan masyarakat kabupaten Boalemo. ini perlu pengawalan kita semua. semoga dengan inovasi-inovasi seperti ini bisa membawa Boalemo menjadi lebih baik,”. tandasnya.