Trilogis.id (Kota Gorontalo) – Akibat masalah hutang piutang, seorang penjual ikan tewas setelah dibunuh pamannya sendiri. Korban yang diketahui beridentitas Ruhlan Abudulah (27) warga Desa Tualango, Kecamatan Tilango, Kabupaten Gorontalo dibacok MZ (50) warga Lekobalo ditempat Pelelangan Ikan (TPI) Kota Gorontalo,Minggu, 13-12-2020.
Sebelumnya, dari informasi yang berhasil media ini rangkum, antara korban ( RA) dan Pamannya (MZ)sempat bercecok namun masih dapat dilerai oleh pihak keluarga.
Dari kronologi kejadian, Korban yang ingin membeli ikan dan ingin menjualnya kembali, tak sengaja bertemu dengan pamannya dan terjadi adu mulut antara keduanya persoalan hitung piutang dalam arisan simpan pinjam. Merasa tersinggung, akhirnya RA di tebas di bagian kepalanya oleh MZ.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tak puas menebas dikepala dan bagian leher, Korban juga mendapatkan tusukan pisau dibagikan perut hingga nyawa korban tak terselamatkan.
Seperti dilansir dari Mimoza.tv, kasus ini dalam penanganan Polres Gorontalo Kota, dan Pelaku sudah dibawa ke Polres Gorontalo Kota untuk dimintai keterangan.